Pembawa acara atau pranatacara , atau biasa disebut Master of Ceremony, disingkat MC adalah orang yang bertugas sebagai tuan rumah sekaligus pemimpin acara dalam panggung pertunjukan, hiburan, pernikahan, dan acara-acara sejenis. Pembawa acara membawakan narasi atau informasi dalam suatu acara atau kegiatan, ataupun dalam acara televisi, radio dan film. Pembawa acara biasanya membaca naskah yang telah disiapkan sebelumnya, tapi sering juga mereka harus memberikan komentar atau informasi tanpa naskah. (http://id.wikipedia.org/wiki/Pembawa_acara)
Contoh teks MC :
SUSUNAN ACARA
PERINGATAN NUZULUL QUR’AN
MAN NGLAWAK KERTOSONO
السّلام علىكم ورحمةالله وبركا ته
بسم الله الرحمن
الرحيم. الحمد لله رب العالمين. والٌصّلا ة والسّلام. على اصرف الامياءوالمرسلين.
وعلى اله والصّحبه اجمعين. ا مّا بعد
-
Al Mukarram para
Alim Ulama, wa bil khusus Bapak KH Djamaluddin Abdullah dan Bapak KH Mahmudz
-
Yth. Kepala MAN
Nglawak Kertosono, Bapak Drs. H Moch Rochani, M.Pdi
-
Yang saya
hormati segenap dewan guru dan staff karyawan dan tak lupa teman-teman yang
saya banggakan
Dengan mengucapkan puji
syukur Alhamdulillah kepada Allah SWT, acara Nuzulul Qur’an oleh MAN Nglawak
Kertosono hari ini tanggal 12 Agustus 2013 dimulai.
1.
Mengawali acara
pada pagi hari ini, marilah kita buka bersama dengan Ummul Qur’an.
‘Ala Hadihinniyah
Wa Fisyafa’ati Rasulillah SAW. Al Fatihah….
Terimakasih
disampaikan
Hadirin yang
saya hormati,
2.
Memasuki acara
yang kedua, pembacaan Ayat-Ayat Suci Al-Qur’an yang akan disampaikan oleh salah
satu siswi MAN Nglawak Kertosono (sekarang MAN 1 Nganjuk), kepada Ananda Firdausi Nuzula disilahkan…
Shadaqallahul ‘adzim 3x
Maha Benar Allah yang Maha Agung dengan segala
Firman-Nya.
Kaum Muslimin
Rakhimakumullah,
3.
Memasuki acara
yang ketiga, Laporan Ketua Panitia Pelaksana yang akan disampaikan oleh Wakil
Kepala Madrasah bagian Kesiswaan kepada Bapak Mispan disilahkan…..
Hadirin
Rakhimakumullah,
4.
Memasuki acara
keempat, sambutan yang akan disampaikan oleh Kepala MAN Nglawak Kertosono (sekarang MAN 1 Nganjuk),
kepada Bapak Drs. H. Moch. Rochani, M.PdI, disilahkan……
Terima kasih
disampaikan
Hadirin yang
dimuliakan oleh Allah,
5.
Memasuki acara
yang kelima, Mauidhoh Hasanah tentang Hikmah Nuzulul Qur’an yang akan
disampaikan oleh Pemimpin Pondok Pesantren Lirboyo, kepada Bapak KH Mahmudz
disilahkan…..
Kaum Muslimin
dan Muslimat Rakhimakumullah,
Demikian tadi
mauidhoh hasanah yang telah kita ikuti bersama. Mudah-mudahan berguna dan
bermanfaat bagi kita semua.
Hadirin yang
dimuliakan oleh Allah,
6.
Sebagai ungkapan
rasa syukur kita kehadirat Allah SWT atas terselenggaranya acara ini marilah
kita berdo’a bersama yang akan dipimpin oleh Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul
Ula, kepada Bapak KH Djamaluddin Abdullah disilahkan…..
Hadirin
Rakhimakumullah,
7.
Memasuki
penghujung acara, yakni penutup. Marilah kita tutup acara pada kesempatan ini
dengan bacaan hamdalah…
Saya Amellia Alya Rohenda sebagai pembawa acara
mohon maaf bila ada tutur kata yang salah.
وبل هي تو فِق والهد ية ورضا والعنية
ولسّلام علىكم ورحمةالله وبركا ته
Komentar
Posting Komentar